Thursday, February 7, 2019

Kreasi Tempe Krispi 1

Koleksi Pribadi

Bagi seorang ibu yang memiliki anak kecil, terkadang sering dibingungkan dengan terlalu milih dalam hal makanan. Terutama sumber protein dari tumbuhan sangat susah sekali. Di sini saya mau berbagi pengalaman kepada ibu-ibu yang lain, untuk berkreasi dengan tanpa terlalu ribet. dan tentunya menarik untuk anak kita. Meski terkadang juga kembali kepada selara sih ya... tapi kan tidak ada salahnya jika dicoba denn varian baru.

Anak-anak bisanya suka dengan nugget. naah bagaimana kita menyulap tempe yang kaya akan protein nabati ini menjadi nugget? Dengan cara yang simpel pastinya yaa.... tanpa ribet dan bisa langsung digoreng. Menu yang satu ini tidak hanya anak saja yang suka, suami dan simbahnya anak juga suka loooh. Lalu bagaimana sih caranya membuat? mari kita simak di bawah ini!

Bahan:
1 lonjor tempe
1/2 bungkus tepung krispi (merek bebas)
5 sendok makan tepung beras
air secukupnya
tepung roti secukupnya
minyak goreng secukupnya

Cara membuat:
1. Iris tempe menjadi kecil-kecil membentuk korek, sisihkan
2. Buat adonan tepung krispi dan tepung beras dengan air. Jangan terlalu encer dan jangan terlalu kental, bisa dites dengan menuangkannya dengan sendok, tepung mngalir lembut. kalau suka asin bisa ditambahkan garam ya, atau penyedap.
3. Balurkan tempe yang sudah diiris-iris tadi ke dalam tepung, 
4. Gulingkan tempe yang sudah dilapisi tepung ke tepung roti. gulingkan sampai merata dan semua tempe habis,
5. Panaskan minyak sampai benar-benar mendidih, lalu goreng tempe sampai keemasan,
6. Tempe siap disantap, lebih sedap lagi dicocol saos atau mayonaise.

Naaah, itu tadi sekilas cara menyulap tempe supaya terkesan wah dan tidak membosankan, dan lezat kriuk-kriuk pastinya. Selamat mencoba ya Bunda....

No comments:

Post a Comment